24 C
id
  • Redaksi
  • Tentang Kami
  • Kontak Kami
  • Siber
Lintas Daerah News
Buy template blogger

Mega Menu

  • Hot News
  • Daerah
    • All
    • Jawa Timur
    • Jawa Tengah
    • Jawa Barat
    • Jakarta
  • Nasional
    • Nasional
  • Advetorial
  • LDN TV
  • Berita
    • Hukrim
    • Peristiwa
    • TNI
    • Polri
    • Pemerintahan
    • Seni Budaya
    • Pendidikan
Lintas Daerah News
Telusuri
Beranda beritahariini Digitalisasi Media Pembelajaran UPN Veteran Jawa Timur Kolaborasi Pelatihan Digitalisasi Media Pembelajaran Guru dalam Rangka Peningkatan Kualitas Pembelajaran oleh Dosen Ilmu Komunikasi UPN Veteran Jawa Timur
beritahariini Digitalisasi Media Pembelajaran UPN Veteran Jawa Timur

Kolaborasi Pelatihan Digitalisasi Media Pembelajaran Guru dalam Rangka Peningkatan Kualitas Pembelajaran oleh Dosen Ilmu Komunikasi UPN Veteran Jawa Timur

Lintas Daerah News
Lintas Daerah News
19 Nov, 2023 0 0
Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp


Dosen Ilmu Komunikasi UPN Veteran Jawa Timur Bekerjasama dengan MAN 1 Sidoarjo Menggelar Pelatihan DIgitalisasi Media Pembelajaran bagi Guru-Guru. Rabu (11/10/2023) Foto : Istimewa.


SIDOARJO,LINTASDAERAHNEWS.COM - Di era keterbukaan informasi saat ini, literasi teknologi menjadi sesuatu yang sangat penting. Kecakapan dalam berinteraksi di dunia digital juga harus diasah karena komunikasi yang efektif dan efisien akan terjadi jika peserta didik mampu memahami bentuk-bentuk komunikasi yang ada di dalam dunia digital. 


Pertumbuhan pemanfaatan teknologi informasi dalam dunia pendidikan menyebabkan terbentuknya lima perubahan dalam aktivitas belajar mengajar, yaitu: dari pelatihan ke penampilan, dari kertas ke online, dari sarana fisik ke jaringan kerja, dari ruang kelas ke dimanapun dan kapan saja, serta dari waktu siklus ke waktu nyata (Rosenberg, 2001).


Dalam konteks pembelajaran, dunia pendidikan dituntut untuk berperan aktif meningkatkan kualitas pembelajaran. Suprijono (2010) mengungkapkan bahwa dalam proses pembelajaran ada tiga ranah yaitu kognitif, afektif, dan psikomotorik. Dunia pendidikan tentu menggunakan media pembelajaran sebagai jembatan dari materi pembelajaran yang disampaikan oleh narasumber kepada penerima pesan (Sulkipani et al., 2019). 


Digitalisasi pada media pembelajaran akan memberikan ketertarikan peserta didik dalam memahami materi pembelajaran untuk mengembangkan pengetahuan yang telah dimilikinya (Rohani, 2019).

Sebagai akademisi di bidang komunikasi, dosen Ilmu Komunikasi UPN Veteran Jawa Timur bekerjasama dengan MAN 1 Sidoarjo mengadakan Pelatihan DIgitalisasi Media Pembelajaran bagi Guru-Guru.


Kegiatan dilaksanakan tanggal 11 Oktober 2023. Pelatihan ini dinilai penting untuk dilakukan karena guru memerlukan upgrade kapasitas diri dalam metode pembelajaran dan penggunaan media pembelajaran digital. Latar belakang diadakannya pelatihan ini melihat banyaknya guru-guru yang terjebak dalam cara mengajar yang konvensional, tanpa melibatkan media-media pembelajaran digital. Sehingga banyak dari murid-murid yang menginginkan pembelajaran lebih interaktif. Maka dari itu, pelatihan ini dibuat guna menambah kemampuan dan meningkatkan skill guru-guru dalam memaksimalkan media pembelajaran digial.


Kegiatan dilakukan dalam 3 sesi, yakni sesi pertama merupakan motivasi kerja guna membangun komitmen dalam bekerja sebagai guru.


Sesi kedua diisi oleh dosen Ilmu Komunikasi UPN Veteran Jawa Timur, Dian Hutami Rahmawati, M.Med.Kom dengan fokus materi Menjadi Guru Cakap Digital. Materi yang dibawakan seputar Literasi Digital untuk Guru dan Pemanfaatannya dalam pembelajaran.


Sesi ketiga dibawakan oleh Dr. Syafrida Nurrachmi Febriyanti, M.Med.Kom yang juga dosen Ilmu Komunikasi UPn Veteran Jawa Timur dengan tema materi Digitalisasi Media Pembelajaran.


Materi disampaikan dalam 3 sesi, selanjutnya dilanjutkan dengan praktek pembuatan media pembelajaran digital melalui aplikasi Canva. Sehingga guru-guru mampu langsung mempraktekkan materi yang sudah didapatkan.


Kegiatan berlangsung dengan lancar dan diharapkan mampu memberikan dampak positif bagi guru-guru MAN 1 SIdoarjo.


Penulis : Dian Hutami Rahmawati 

Editor. : Hariono

Via beritahariini
Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
Postingan Lama
Postingan Lebih Baru

Anda mungkin menyukai postingan ini

Posting Komentar

Ads Single Post 4

Stay Conneted

14,629 FansLike
1,381FollowersFollow
10,126SubscribersSubscribe

Berita Terbaru

Babinsa Bersama Warga Gotong Royong Bersihkan Aliran Irigasi ke Sawah

Lintas Daerah News- 20.52 0
Babinsa Bersama Warga Gotong Royong Bersihkan Aliran Irigasi ke Sawah
Dukung Ketahanan Pangan, Babinsa Serka Zaenuri Bersama Warga Gotong Royong Bersihkan Aliran Irigasi di Persawahan Wangkal Ds Tengger Lor Kec Kunjang Kab Kediri…

Umroh dan Haji Multazam Al Hadi Tour & Travel Pare Kediri

Umroh dan Haji Multazam Al Hadi Tour & Travel Pare Kediri

Populer Minggu Ini

Bakso Pak Suhar, Kuliner Legendaris Sukorejo yang Selalu Ramai Pengunjung

Bakso Pak Suhar, Kuliner Legendaris Sukorejo yang Selalu Ramai Pengunjung

07.58
Pemdes Wonosari Gelar Musyawarah Data Penetapan Indeks Desa

Pemdes Wonosari Gelar Musyawarah Data Penetapan Indeks Desa

21.22
Forkopimcam Puncu bersama Koperasi PLMDH Budi Daya Satak Gelar Rakor Teknis Pengembalian Simpanan Pokok dan Wajib

Forkopimcam Puncu bersama Koperasi PLMDH Budi Daya Satak Gelar Rakor Teknis Pengembalian Simpanan Pokok dan Wajib

14.09

Recent Comments

Populer Minggu ini

Bakso Pak Suhar, Kuliner Legendaris Sukorejo yang Selalu Ramai Pengunjung

Bakso Pak Suhar, Kuliner Legendaris Sukorejo yang Selalu Ramai Pengunjung

07.58
Pemdes Wonosari Gelar Musyawarah Data Penetapan Indeks Desa

Pemdes Wonosari Gelar Musyawarah Data Penetapan Indeks Desa

21.22
Forkopimcam Puncu bersama Koperasi PLMDH Budi Daya Satak Gelar Rakor Teknis Pengembalian Simpanan Pokok dan Wajib

Forkopimcam Puncu bersama Koperasi PLMDH Budi Daya Satak Gelar Rakor Teknis Pengembalian Simpanan Pokok dan Wajib

14.09

Berita Hot

Dua Warga, Kediri Dan Magetan Akan Menempuh Jalur Pengadilan Dan Menuntut Indosat

Dua Warga, Kediri Dan Magetan Akan Menempuh Jalur Pengadilan Dan Menuntut Indosat

22.46
Indahnya Kebersama ,Kodim 0809 Kediri Bersama Gudang Garam Merevitalisasi Sarana Air Bersih Di Kawasan Lereng Gunung Kelud

Indahnya Kebersama ,Kodim 0809 Kediri Bersama Gudang Garam Merevitalisasi Sarana Air Bersih Di Kawasan Lereng Gunung Kelud

05.36
Peduli Terhadap Sesama, Anggota Koramil 0809/21 Puncu Ikut Donor Darah

Peduli Terhadap Sesama, Anggota Koramil 0809/21 Puncu Ikut Donor Darah

23.22
Lintas Daerah News

Tentang Kami

Lintas Daerah News adalah media online yang didirikan di Kediri Jawa Timur Fokus untuk menyajikan sebuah informasi seputar kabar desa, kabar sejarah, kabar budaya, kabar peristiwa, hukum, politik, kriminal, pemerintahan ,relegius dan kabar nusantara di bawah naungan PT. LINTAS DAERAH GROUP dan menjadi wadah media informasi untuk Kebutuhan masyarakat. Cerdas, Demokratis, dan Inovatif.

Contact us: lintasdaerahnews@gmail.com

Follow Us

@2023 Lintas Daerah News.com | Team IT : Mbah Yo
  • Redaksi
  • Tentang
  • Kontak
  • Siber
  • Index