TNI
Upacara Bendera 17-an Kodim 1626/Bangli Berlangsung Khidmat, Kasdim Ingatkan Tugas dan Tanggung Jawab Prajurit
Bangli, Lintasdaerahnews. com ~ ||Kodim 1626/Bangli melaksanakan Upacara Bendera 17-an pada Senin (19/1/2026) pagi di Lapangan Makodim 1626/Bangli, Jalan Brigjen Ngurah Rai No. 69, Kelurahan Kawan, Kecamatan/Kabupaten Bangli. Kegiatan yang dimulai pukul 07.00 WITA ini berlangsung khidmat dan tertib.
Upacara Bendera 17-an kali ini dipimpin oleh Kasdim 1626/Bangli Mayor Inf I Dewa Gede Yudawan selaku Inspektur Upacara. Bertindak sebagai Perwira Upacara Danramil 1626-01/Bangli Kapten Cke I Komang Gita, sedangkan Komandan Upacara dijabat Pasi Intel Kodim 1626/Bangli Kapten Inf I Nyoman Rinun.
Pengibaran Bendera Merah Putih dilaksanakan oleh tiga personel terbaik Kodim 1626/Bangli, yakni Serma I Gede Umbara Saputra, Sertu I Nyoman Darpin, dan Serda Kadek Suardi. Upacara diikuti oleh sekitar 70 peserta yang terdiri dari unsur TNI, PNS, serta Minvetcad IX/26 Bangli.
Dalam amanat Panglima TNI yang dibacakan Inspektur Upacara, Panglima TNI menyampaikan ucapan selamat Tahun Baru 2026 serta menekankan pentingnya kesiapsiagaan, profesionalisme, dan soliditas Prajurit dan PNS TNI dalam menghadapi tantangan ke depan, termasuk dinamika lingkungan strategis global.
Kasdim 1626/Bangli Mayor Inf I Dewa Gede Yudawan seusai upacara menyampaikan bahwa kegiatan Upacara Bendera 17-an merupakan momentum penting untuk memperkuat nilai-nilai kebangsaan dan semangat pengabdian, “Upacara Bendera 17-an ini bukan sekadar kegiatan rutin, namun menjadi sarana untuk menumbuhkan kembali semangat nasionalisme, disiplin, serta rasa tanggung jawab Prajurit dan PNS dalam menjalankan tugas pengabdian kepada bangsa dan negara,” ujar Mayor Inf I Dewa Gede Yudawan.
Lebih lanjut Kasdim menegaskan bahwa seluruh personel Kodim 1626/Bangli diharapkan mampu mengimplementasikan nilai-nilai yang terkandung dalam upacara ke dalam pelaksanaan tugas sehari-hari di wilayah.
“Kami berharap melalui upacara ini, seluruh Prajurit dan PNS semakin solid, profesional, serta siap bersinergi dengan seluruh komponen masyarakat dalam menjaga stabilitas dan kondusivitas wilayah Bangli,” tambahnya.
Upacara Bendera 17-an ini merupakan wujud penghormatan kepada jasa para pahlawan bangsa sekaligus sebagai sarana pembinaan tradisi dan penguatan jiwa patriotisme. Seluruh rangkaian kegiatan berjalan dengan aman, tertib, dan lancar
(Red)
Via
TNI

Posting Komentar