Kodim 0809/Kediri Gelar Pembukaan Pra TMMD ke-127 Tahun 2026 Wujudkan Percepatan Pembangunan di Wilayah
KEDIRI,LINTASDAERAHNEWS.COM - Guna memastikan seluruh persiapan berjalan matang dan tepat sasaran, Kodim 0809/Kediri menggelar Pembukaan Apel Pra TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-127 tahun 2026. Apel ini menjadi tahap awal sebelum pelaksanaan TMMD secara penuh, yang diharapkan membawa dampak nyata bagi masyarakat setempat.
Pembukaan apel dipimpin langsung oleh Dandim 0809/Kediri Letkol Inf. Dhavid Nur Hadiansyah. S.Sos., M.A.P dan dihadiri jajaran Danramil, perangkat desa, serta tokoh masyarakat. Pada kesempatan juga dilakukan pengarahan sekaligus pembagian sektor kerja, meliputi sasaran pembangunan TPT, rehabilitasi sekolah dasar, hingga perbaikan mushola.
Kegiatan yang mengusung tema “Dharma Bhakti TMMD Mewujudkan Percepatan Pembangunan di Wilayah ini di laksanakan di Lapangan Dusun Sumberbahagia, Desa Gadungan, Kecamatan Puncu, Kabupaten Kediri. Minggu (18/1/2026).
Dalam sambutannya Kepala Desa Gadungan bapak Dari Purwanto menyampaikan,” Saya selaku Kepala Desa Gadungan, mengucapkan terima kasih atas kehadiran Bapak/Ibu dalam acara Pembukaan Pra TMMD Ke 127 TA 2026 Kodim 0809/Kediri hari ini.
“Kami sangat mengapresiasi kegiatan ini sebagai bentuk kerja sama dan kebersamaan antara TNI dan masyarakat dalam mewujudkan percepatan pembangunan di wilayah. TMMD adalah program yang sangat strategis dalam meningkatkan kualitas hidup masyarakat, terutama di daerah pedesaan.
“Kami berharap semoga kegiatan ini dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat, mempererat hubungan antara TNI dan masyarakat, serta menjadi inspirasi bagi kita untuk terus membangun dan memajukan desa. “Terima kasih atas perhatiannya.
Sementara itu, Dandim 0809/Kediri Letkol Inf Dhavid Nur Hadiansyah, S.Sos., M.A.P dalam sambutannya menyampaikan bahwa Pelaksanaan Kegiatan Pra TMMD ke-127 Kodim 0809/Kediri TA 2025 merupakan bentuk kepedulian TNI terhadap rakyat Indonesia, dimana merupakan salah satu tugas TNI melaksanakan operasi militer selain perang yang salah satunya membantu pemerintah daerah di wilayahnya dalam hal ini Kodim 0809/Kediri bertugas membantu Pemerintah Kabupaten Kediri.
Karena itu saya sebagai Komandan Kodim 0809 Kediri, merasa bersyukur dan merupakan suatu kehormatan atas pelaksanaan Pra TMMD ke-127 Kodim 0809/Kediri TA 2026 ini, dimana bersama-sama dengan elemen bangsa baik Pemerintah, Lingkungan dan seluruh elemen Masyarakat dalam rangka percepatan pembangunan guna meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui sasaran fisik maupun non fisik sebagai wujud Kemanunggalan TNI bersama rakyat.
Penentuan daerah sasaran didasarkan pada perpaduan antara kepentingan aspek kesejahteraan dan pertahanan yaitu Adanya peningkatan desa swadaya/desa terbelakang menjadi desa swakarya/berkembang sampai menjadi desa swasembada/desa maju.
Pemilihan Desa Gadungan sebagai lokasi TMMD ini merupakan Bottom up Planning antara Kodim 0809/Kediri bersama Pemkab Kediri dan perwakilan elemen masyarakat, dimana skala prioritas urgensi sebagai landasan utama dalam menentukan pilihan demi kepentingan bersama.
Sasaran TMMD ke-127 TA 2026 ini, meliputi sasaran Fisik maupun Non Fisik. Untuk kegiatan fisik yaitu Pembangunan infrastruktur jalan penghubung Dusun Sumber Bahagia menuju Desa Gadungan, rehap mushola, rehap rumah tidak layak huni dan pembuatan sumur bor. Untuk sasaran non fisik merupakan kegiatan sosialisasi, penyuluhan serta pelatihan sebagai upaya untuk meningkatkan sumber daya manusia dan ekonomi kerakyatan.
Kodim 0809/Kediri tentu mempunyai keterbatasan dimana tidak mungkin melaksanakan sendiri, untuk itu saya ucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah berperan serta dalam menyukseskan pelaksanaan TMMD ini, semoga Tuhan Yang Maha Esa meridhoi pengabdian pengabdian kita kepada nusa dan bangsa dan menjadi amal kebaikan yang akan mendatangkan kebaikan untuk kita semua baik saat ini maupun di kehidupan berikutnya.
“Sebelum mengakhiri sambutan ini, Saya sampaikan beberapa penekanan tentang kegiatan Pra TMMD ke-127 TA 2026 ini, diantaranya Pertama - Laksanakan secara maksimal seluruh rangkaian kegiatan sehingga tujuan dan sasaran tercapai.Ke-dua Jaga nama baik Satuan dan Dinas selama bersinergi dengan masyarakat. Ke-tiga Komunikasi dan Koordinasikan dengan baik semua kendala dan hambatan di lapangan”.
Hadir dalam kegiatan tersebut Dandim 0809/Kediri Letkol Inf Dhavid Nur Hadiansyah, S.Sos., MAP,Kabid Infrastruktur dan Kewilayahan Bapeda Kabupaten Kediri bapak Imam Malik S.T.MAP,Dinas Perkim.Kabupaten Kediri bapak Rozi,Kasdim 0809/Kediri Mayor Inf Yuliadi Purnomo,Pabung 0809/Kediri Mayor Inf Ngatari,Dinas PUPR Kabupaten Kediri bapak Prasetyo,Kepala Bidang Peternakan Dinas Ketapang Kabupaten Kediri bapak Istar Abadi,Jajaran Perwira Staf Kodim 0809/Kediri, Jajaran Danramil Kodim 0809/Kediri, Camat Puncu bapak Firman Tappa, Kapolsek Puncu AKP Marjuki,Kades Gadungan bapak Dari Purwanto, Perhutani KPH Pare bapak Zaenuri,Tokoh Masyarakat bapak Agung,Ketua LMDH Rimba Jatirejo bapak Sugianto, Anggota Kodim 0809/Kediri, Perwakilan Perguruan Pencaksilat PSHT dan Warga Masyarakat Desa Gadungan.(Hariono)






Posting Komentar