TNI
Babinsa Desa Belandingan Bersama Warga Gotong Royong Perbaiki Jalan
Bangli, Lintasdaerahnews. com ~ ||Babinsa Desa Belandingan Koramil 1626-04/Kintamani, Pelda I Wayan Renes, bersama warga melaksanakan kegiatan gotong royong perbaikan badan jalan yang berlubang di jalan menuju Kayupadi, Desa Belandingan, Kecamatan Kintamani, Kabupaten Bangli, Selasa (27/01/2026)
Kegiatan gotong royong ini dilakukan sebagai upaya mencegah terjadinya kecelakaan lalu lintas akibat kondisi jalan yang rusak, sekaligus memperlancar akses masyarakat yang beraktivitas menuju kebun serta akses penghubung menuju Desa Songan.
Babinsa Desa Belandingan Pelda I Wayan Renes menyampaikan bahwa kegiatan tersebut merupakan bentuk kepedulian dan kebersamaan antara TNI dan masyarakat dalam menjaga sarana prasarana desa.
“Gotong royong ini bertujuan untuk meningkatkan keselamatan pengguna jalan serta mempermudah mobilitas warga dalam melaksanakan kegiatan sehari-hari. Selain itu, kegiatan ini juga mempererat hubungan silaturahmi antara Babinsa dan masyarakat,” ujarnya.
Sementara itu, Dandim 1626/Bangli Letkol Arm Gede Arya Girinatha Utama memberikan apresiasi atas sinergi Babinsa dan warga dalam menjaga lingkungan wilayah binaan, “Peran aktif Babinsa dalam kegiatan gotong royong bersama masyarakat merupakan wujud nyata kemanunggalan TNI dengan rakyat. Diharapkan kegiatan seperti ini terus dilaksanakan guna mendukung kelancaran aktivitas masyarakat serta menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman,” tegas Dandim.
(Red)
Via
TNI

Posting Komentar