Sertu Kusaeri Anggota Koramil 15/Winongan Bersama Tiga Pilar Terus Ikuti Gelar Ops Gakplin Di Desa Penataan
PASURUAN, Lintasdaerahnews. com ~ ||Di tengah pelaksanaan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Kemasyarakatan (PPKM), Tiga Pilar Kecamatan Winongan kian intens melaksanakan Ops Gakplin di wilayahnya untuk memaksimalkan kegiatan pengendalian penyebaran Covid-19.
Salah satunya dilakukan di pertigaan Desa Penataan, Kecamatan Winongan. Koramil 0819/15 Winongan bersama, Polsek dan Satpol PP setempat, Jum'at (29/04/22).
Danramil 0819/15 Winongan Kapten Czi Slamet Djoko Wahono saat dihubungi melalui pesan singkat WhatsApp, mengungkapkan, kegiatan Ops Gakplin Prokes Covid-19 yang dilaksanakan Koramil Winongan bersama Polsek dan Satpol PP ini, dalam rangka penanganan Covid-19 di wilayah Kecamatan Winongan.
Kegiatan Opsgakplin Prokes Covid-19 ini, rutin dilaksanakan dalam satu hari sebanyak dua kali, pagi dan malam hari," ungkapnya.
“Patroli Ops Gakplin kali ini dipusatkan di jalan raya Desa Penataan, " tambahnya.
Pantauan di lapangan, tampak aparat gabungan dari TNI, Polri dan Satpol PP melakukan penertiban kepada para pengguna jalan yang melintas di lokasi tersebut. Petugas juga tak segan memberikan peringatan bahkan memberikan masker gratis.(Red)
Posting Komentar