Dukung Kelestarian Lingkungan, Babinsa Desa Pranggang - Plosoklaten Bersama Relawan dan Warga Tanam Ribuan Pohon Di Area Sumber Songo

KEDIRI,LINTASDAERAHNEWS.COM - Babinsa Desa Pranggang Koramil 0809/14 Plosoklaten Kodim Kediri Pelda Ys. Agus SB ikut melaksanakan penghijauan penanaman pohon dalam rangka melindungi Sumber Mata Air yang berada di Sumber Songo Dusun Bangunrejo Desa Pranggang Kecamatan Plosoklaten Kabupaten Kediri. Minggu (14/3/2021).
Selain sebagai pelestarian, Penghijauan penanaman pohon tersebut guna mengantisipasi adanya bahaya kekeringan, dan ini dihadiri oleh sejumlah relawan dari Eks Putra Putri Pramuka Indonesia (EPPI), Pencak Silat SH Terate Kecamatan Plosoklaten, Koramil 0809/14 Plosoklaten, Polsek Plosoklaten, Pemerintah Desa Panggang dan Warga sekitar.
Kegiatan yang dilaksanakan ini adalah upaya upaya mendukung program penghijauan yang dicanangkan pemerintah atau oleh TNI secara serentak di seluruh Indonesia melalui serbuan teritorialnya bersinergi dengan relawan.
Menurut Pelda Ys. Agus SB mengatakan, " dengan mengambil tema "Jaga Dan Rawatlah Lingkungan Hidup, Maka Alam Juga Akan Menjagamu", maka melalui penghijauan ini diharapkan dapat memberikan manfaat bagi keseimbangan alam. Menanam pohon sama juga dengan menghijaukan kembali alam, dengan demikian lingkungan akan menjadi sejuk, segar, dan mencegah terjadinya longsor.
"Tidak hanya itu saja, melainkan masih banyak lagi manfaat yang diperoleh. lokasi sumber Songo ini juga sebagai wahana untuk mengajarkan menciptakan anak muda untuk mencintai alam, dengan mencintai alam maka kehidupan akan nyaman, "tegasnya
"Menanam sama juga menabung untuk hari depan dan Pohon yang sudah ditanam sekarang, kalau nanti sudah besar dapat dimanfaatkan untuk kepentingan bersama masyarakat desa Pranggang," tambahnya.
Penanaman Pohon Perlindungan Sumber Mata Air di Sumber Songo Desa Panggang berjumlah 2.500 pohon yang terdiri dari pohon Cakaranda, Pohon Randu Alas, Pohon Kedu, Pohon Trembesi, Pohon Alpokat, Pohon Duren, Pohon Bongko, Pohon Jambu Alas, Pohon Bendo dan Pohon Juwet.
Akar tanaman yang kuat akan memperkokoh kondisi tanah sehingga tahan tahan lama. Dan diwaktu penghujan akar pohon-pohon akan menyerap udara, sebagai cadangan nanti kalau musim kemarau, sehingga udara tidak sulit.
Kegiatan yang berlangsung mulai pagi itu diikuti oleh 150 orang dari lapisan masyarakat desa Pranggang Kecamatan Plosoklaten secara bersama-sama menanam pohon dengan penuh semangat dan keceriaan. Ini dibuktikan dengan pekerjaan yang selesai dalam waktu yang singkat. Sebelum mulai penanaman kegiatan diawali dengan Apel Bersama. (Hariono)
Posting Komentar