TNI
Tingkatkan Keamanan Lingkungan, Babinsa Koramil Rembang Patroli dan Beri Semangat Petugas Siskamling Desa Krengih
PASURUAN, Lintasdaerahnews. com ~ ||Dalam rangka menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban di wilayah binaan, Kopda Fikriaji, Babinsa Koramil 12/Rembang, Kodim 0819/Pasuruan, melaksanakan patroli dialogis di pos sistem keamanan lingkungan (Siskamling) pada senin malam (12/01/26). Kegiatan tersebut berlangsung di RT.03 RW.01, Dusun Krajan, Desa Krengih, Kecamatan Rembang, Kabupaten Pasuruan, sebagai upaya untuk memastikan lingkungan tetap kondusif dan aman dari potensi gangguan.
Patroli yang dilakukan pada malam hari ini tidak hanya bertujuan untuk memeriksa kesiapan pos kamling, tetapi juga sebagai sarana untuk menjalin komunikasi langsung dengan warga yang sedang bertugas. Dalam kunjungannya, Kopda Fikriaji berdiskusi dengan para petugas ronda, mendengarkan aspirasi mereka, serta memberikan motivasi agar tetap waspada dan proaktif dalam menjaga keamanan lingkungan sekitar, terutama pada jam-jam rawan.
Dalam kesempatan tersebut, Kopda Fikriaji menyampaikan pentingnya peran aktif masyarakat dalam sistem pertahanan wilayah. "Keamanan adalah tanggung jawab kita bersama, bukan hanya tugas TNI-Polri. Siskamling merupakan garda terdepan untuk deteksi dini dan cegah dini terhadap segala bentuk ancaman kejahatan di lingkungan kita. Saya sangat mengapresiasi semangat dan kesadaran warga Desa Krengih yang secara sukarela meluangkan waktu untuk menjaga keamanan kampung halamannya," ujar Babinsa.
Dengan adanya kehadiran Babinsa secara rutin, diharapkan dapat meningkatkan semangat warga untuk terus mengaktifkan kegiatan Siskamling. Sinergi antara aparat keamanan dan masyarakat menjadi kunci utama dalam menciptakan lingkungan yang aman, nyaman, dan damai, sehingga aktivitas warga dapat berjalan dengan lancar tanpa adanya rasa khawatir akan gangguan keamanan.
(Red)
Via
TNI

Posting Komentar