TNI
Babinsa Peninjoan Bersama Warga Gotong Royong Bersihkan Pohon Beringin Tumbang
Bangli, Lintasdaerahnews. com ~ ||Babinsa Desa Peninjoan Koramil 1626-03/Tembuku Serka Made Suarnika bersama Bhabinkamtibmas dan masyarakat melaksanakan kegiatan gotong royong pembersihan pohon beringin tumbang akibat hujan deras disertai angin kencang yang terjadi beberapa waktu lalu, bertempat di Jaba Pura Puseh Desa Adat Peninjoan, Banjar Peninjoan, Desa Peninjoan, Kecamatan Tembuku, Kabupaten Bangli, Senin (26/01/2026).
Pohon beringin berukuran besar tersebut tumbang dan menutupi badan jalan penghubung Banjar Tampuagan dengan Banjar Peninjoan, sehingga menghambat arus lalu lintas warga. Selain menutup akses jalan, kejadian ini juga menimbulkan kerugian materiil yang diperkirakan mencapai ± Rp30.000.000, namun tidak menimbulkan korban jiwa.
Menanggapi kejadian tersebut, Babinsa bersama Bhabinkamtibmas dan warga dengan sigap melakukan pembersihan dengan memotong serta mengevakuasi batang dan dahan pohon menggunakan peralatan seadanya, dengan tetap mengutamakan faktor keamanan.
Berkat kerja sama dan semangat gotong royong, akses jalan penghubung Banjar Tampuagan–Banjar Peninjoan kini telah kembali dapat dilalui kendaraan roda dua maupun roda empat.
Babinsa Desa Peninjoan Serka Made Suarnika mengatakan bahwa kehadiran TNI bersama aparat terkait di tengah masyarakat merupakan bentuk kepedulian dan tanggung jawab dalam membantu mengatasi kesulitan warga, “Gotong royong ini merupakan wujud kemanunggalan TNI dengan rakyat. Kami berharap melalui kerja sama seperti ini, setiap permasalahan di wilayah dapat segera diatasi,” ujarnya.
Sementara itu, Dandim 1626/Bangli Letkol Arm I Gede Arya Girinatha Utama menyampaikan apresiasi kepada Babinsa, Bhabinkamtibmas, serta seluruh elemen masyarakat yang telah bahu-membahu dalam penanganan bencana tersebut, “Sinergi antara TNI, Polri, dan masyarakat sangat penting dalam menghadapi situasi darurat akibat cuaca ekstrem. Saya mengimbau masyarakat agar tetap waspada, terutama saat musim hujan dan angin kencang, guna menghindari hal-hal yang tidak diinginkan,” tegas Dandim.
(Red)
Via
TNI

Posting Komentar