TNI
Babinsa Desa Pengiangan Amankan Upacara Pujawali di Pura Dalem
Bangli, Lintasdaerahnews. com ~ ||Babinsa Desa Pengiangan Koramil 1626-04/Susut, Sertu I Gede Sukadana, telah melaksanakan dan menyelesaikan kegiatan pengamanan Upacara Pujawali (Dewa Yadnya) yang bertempat di Pura Dalem Banjar Adat Songlandak, Desa Pengiangan, Kecamatan Susut, Kabupaten Bangli.
Pengamanan ini bertujuan untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada umat Hindu yang melaksanakan persembahyangan, serta memastikan seluruh rangkaian upacara keagamaan dapat berjalan dengan tertib, lancar, dan khidmat.
Dalam kegiatan tersebut, Babinsa bersinergi dengan prajuru adat, pecalang, serta masyarakat setempat dalam menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) di lingkungan sekitar pura.
Ditempat terpisah Komandan Kodim 1626/Bangli Letkol Arm I Gede Arya Girinatha Utama menyampaikan bahwa keterlibatan Babinsa dalam pengamanan kegiatan adat dan keagamaan merupakan bagian dari tugas pembinaan teritorial.
Babinsa harus selalu hadir di tengah masyarakat, khususnya dalam kegiatan adat dan keagamaan, guna memberikan rasa aman serta memperkuat kemanunggalan TNI dengan rakyat,” tegas Dandim.
(Red)
Via
TNI

Posting Komentar