TNI
Peduli Dengan Warga, Babinsa Bersama Warga Perbaiki Pipa Saluran Air Bersih
PASURUAN, Lintasdaerahnews. com ~ ||Dalam upaya untuk membantu warga binaan yang sedang kesusahan mendapatkan air bersih akibat pipa saluran air yang rusak, Sertu Agus Khabibur Rohman Babinsa Koramil 0819/20 Gempol bersama warga masyarakat melaksanaakan kegiatan kerja bhakti Pembenahan dan Penambahan pipa Air bersih yang mengaliri ke rumah warga masyarakat Dusun Wonosunyo I Desa Wonosunyo Kecamatan Gempol Kabupaten Pasuruan, Jawa Timur. Senin, (17/11/2025).
Dalam kesempatan tersebut, Sertu Agus Khabibur Rohman mengutarakan bahwa rusaknya saluran air bersih yang ada di wilayah binaannya tersebut, akibat adanya pipa saluran air yang tersumbat dan pipa yang pecah, sehingga masyarakat kesusahan mendapatkan air bersih akibat air yang tidak mengalir ke rumah-rumah warga.
Sebagai aparat kewilayahan, sudah menjadi tugas dan tanggung jawabnya kita sebagai Babinsa untuk membantu kesusahan dan kesulitan yang sedang dialami oleh warga binaannya, sehingga hubungan baik dan rasa persaudaraan yang selama ini telah terjalin dengan baik, dapat memelihara Kemanunggalan TNI dan Rakyat.
“Saya berharap pemasangan pipa air bersih yang dikerjakan TNI bersama dengan masyarakat ini dapat memenuhi kebutuhan air. Semoga pipa ini juga dapat dipelihara dengan baik oleh warga, demi terjaganya pasokan air bersih untuk warga juga ke depannya,”
(Red)
Via
TNI

Posting Komentar