TNI
Babinsa Desa Undisan Hadiri Rapat Penyelenggaraan Rumah Desa Sehat Tahun 2025
Bangli, Lintasdaerahnews. com ~ ||Dalam rangka mendukung upaya peningkatan pelayanan kesehatan masyarakat di wilayah binaannya, Babinsa Desa Undisan Koramil 1626-03/Tembuku, Sertu I Wayan Budiarta, menghadiri kegiatan rapat penyelenggaraan Rumah Desa Sehat (RDS) Tahun 2025 yang bertempat di Aula Kantor Desa Undisan, Kecamatan Tembuku, Kabupaten Bangli. Jumat (31/10/2025)
Kegiatan tersebut diselenggarakan oleh Pemerintah Desa Undisan bekerja sama dengan Puskesmas Tembuku, serta melibatkan unsur perangkat desa, tenaga kesehatan, dan kader Posyandu di wilayah setempat.
Hadir dalam kegiatan tersebut antara lain Sekretaris Desa Undisan beserta staf, perwakilan Puskesmas Tembuku, para Kelian Banjar Dinas se-Desa Undisan, KPM Desa Undisan, kader Posyandu, PPL, Ketua PKK, bidan desa, PLKB, Babinsa, dan Bhabinkamtibmas Desa Undisan.
Dalam kesempatan tersebut dibahas berbagai langkah strategis dalam mendukung peningkatan pelayanan kesehatan masyarakat melalui program Rumah Desa Sehat (RDS), serta memperkuat koordinasi lintas sektor dalam pelaksanaannya di tingkat desa.
Babinsa Sertu I Wayan Budiarta menyampaikan bahwa pihaknya siap mendukung kegiatan yang berorientasi pada peningkatan kesejahteraan dan kesehatan masyarakat, “Melalui program Rumah Desa Sehat, diharapkan masyarakat semakin sadar pentingnya pola hidup sehat serta mampu memanfaatkan fasilitas kesehatan yang ada di desa,” ungkapnya.
Kegiatan berlangsung dengan tertib, aman, dan lancar, serta mendapat apresiasi dari peserta rapat atas dukungan TNI dalam setiap kegiatan sosial kemasyarakatan di wilayah binaan.
Secara terpisah, Komandan Kodim 1626/Bangli Letkol Arm I Gede Arya Girinatha Utama, menyampaikan apresiasinya terhadap peran aktif para Babinsa dalam mendukung setiap program pemerintah desa, terutama di bidang kesehatan masyarakat, “Peran Babinsa sangat penting sebagai motor penggerak di lapangan. Dengan kehadiran Babinsa, diharapkan koordinasi lintas sektor semakin kuat sehingga program seperti Rumah Desa Sehat dapat berjalan efektif dan memberikan manfaat langsung bagi warga,” tegas Dandim.
(Red)
Via
TNI

 
 
 
 
Posting Komentar