TNI
Personel Koramil 03/Tembuku Latih Baris-Berbaris di SMKN 1 Tembuku
Bangli, Lintasdaerahnews. com ~ ||Dalam rangka pembinaan kedisiplinan dan pembentukan karakter siswa, dua orang personel Koramil 1626-03/Tembuku Kodim 1626/Bangli yang dipimpin oleh Peltu Kadek Somenada, bersama tiga anggota Polsek Tembuku yang dipimpin oleh Aiptu I Komang Sukastra, melaksanakan pelatihan dasar Baris Berbaris kepada siswa/siswi SMKN 1 Tembuku di Desa Bangbang Kecamatan Tembuku Kabupaten Bangli, Senin (21/07/2025).
Kegiatan yang dilaksanakan pada hari pertama pelatihan ini diikuti oleh sekitar 200 orang, terdiri dari para siswa, guru, serta unsur TNI dan Polri.
Peltu Kadek Somenada mengatakan bahwa pelatihan baris-berbaris ini bertujuan untuk melatih kedisiplinan, kekompakan, serta meningkatkan rasa tanggung jawab para siswa "Kami berharap melalui kegiatan ini para siswa dapat membentuk karakter yang disiplin dan siap menghadapi tantangan di masa depan," ujarnya.
Sementara itu, di tempat terpisah, Komandan Kodim 1626/Bangli Letkol Arm I Gede Arya Girinatha Utama, menyampaikan apresiasinya atas pelaksanaan kegiatan ini "Kegiatan seperti ini sangat positif untuk membangun karakter generasi muda. Kami mendukung penuh sinergi antara TNI, Polri, dan pihak sekolah demi menciptakan lingkungan pendidikan yang berkualitas dan berwawasan kebangsaan," ungkapnya.
(Red)
Via
TNI
Posting Komentar