Olahraga
Areba United Balunganyar Kebobolan 3 Gol di Babak Kedua Lawan Bang Tigor FC
PASURUAN, Lintasdaerahnews. com ~ ||Pertandingan seru antara Areba United Balunganyar menghadapi Bang Tigor FC, Kamis (17/7/25) di lapangan Mendalan berakhir dengan hasil mengejutkan. Meski tampil cukup solid di babak pertama, Areba United harus mengakui keunggulan lawannya setelah kebobolan tiga gol tanpa balas di babak kedua.
Laga berlangsung ketat sejak peluit awal ditiup wasit. Kedua tim menampilkan permainan agresif dan saling jual beli serangan. Hingga turun minum, skor masih imbang tanpa gol.
Namun memasuki babak kedua, Bang Tigor FC tampil jauh lebih dominan. Serangan demi serangan mereka akhirnya membuahkan hasil. Gol pertama dicetak pada menit ke-55 lewat skema bola mati, disusul gol kedua di menit ke-67 melalui tendangan jarak jauh yang gagal diantisipasi kiper Areba. Gol ketiga yang memastikan kemenangan Bang Tigor tercipta jelang akhir pertandingan, mempertegas keunggulan mereka dengan skor 3-0.
Kekalahan ini menjadi pukulan telak bagi Areba United yang sebelumnya tampil cukup menjanjikan di laga-laga awal turnamen. Sementara itu, kemenangan ini memperkuat posisi Bang Tigor FC sebagai salah satu kandidat kuat juara dalam turnamen ini.
Pertandingan berlangsung tertib dengan pengamanan dari aparat setempat, serta disaksikan ratusan suporter dari kedua kesebelasan yang memenuhi lapangan Mendalan.
( Krm )
Via
Olahraga
Posting Komentar