TNI
Babinsa Terjun Langsung Dampingi Petani dalam Penimbangan Padi oleh Bulog
PASURUAN, Lintasdaerahnews. com ~ ||Babinsa (Bintara Pembina Desa) Koramil 0819/23 Sukorejo Sertu Abdul Khalim menunjukkan kepedulian dan dukungan nyata terhadap ketahanan pangan dengan terjun langsung mendampingi para petani dalam kegiatan penimbangan padi oleh Badan Urusan Logistik (Bulog) yang berlangsung di salah satu titik pengumpulan hasil panen di wilayah Desa Pakukerto Kecamatan Sukorejo Kab. Pasuruan, Rabu (28/5/25).
Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya pemerintah untuk menyerap gabah dan padi hasil panen petani guna menjaga stok beras nasional serta mendukung stabilitas harga di tingkat petani. Kehadiran Babinsa tidak hanya memberikan rasa aman dan nyaman bagi para petani, tetapi juga memperlancar jalannya proses distribusi hasil panen.
"Sebagai aparat kewilayahan, kami memiliki tanggung jawab untuk selalu hadir di tengah masyarakat, khususnya dalam mendukung program ketahanan pangan nasional. Pendampingan ini juga untuk memastikan bahwa hasil panen petani dapat terserap dengan baik oleh Bulog," ujar Babinsa Sertu Khalim.
Para petani yang mengikuti kegiatan ini mengaku senang dengan keterlibatan Babinsa, karena membantu kelancaran proses serta menjadi penyambung komunikasi antara petani dan pihak Bulog.
Dengan adanya sinergi antara TNI, petani, dan instansi pemerintah lainnya, diharapkan kegiatan penyerapan padi oleh Bulog ini dapat berjalan optimal dan memberikan manfaat langsung bagi kesejahteraan petani serta mendukung ketahanan pangan nasional secara berkelanjutan.
(Red)
Via
TNI
Posting Komentar