TNI
Babinsa Desa Sulahan Koramil 02/Susut Laksanakan Komsos Bersama Para Petani
Bangli, Lintasdaerahnews. com ~ ||Babinsa Desa Sulahan, Koramil 02/Susut, Kodim 1626/Bangli, Koptu I Made Sukadana melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (Komsos) bersama para petani di wilayah binaannya pada Minggu (11/05/25)
Kegiatan ini bertujuan untuk mempererat hubungan antara TNI dengan masyarakat, khususnya para petani, serta mendengarkan secara langsung keluhan, aspirasi, dan perkembangan situasi pertanian di lapangan.
Seijin Damdim 1626/Bangli Letkol Kav I Ketut Artha Negara S.H., M.I.P., Dalam kesempatan tersebut, Babinsa Koptu Sukadana menyampaikan pentingnya menjaga ketahanan pangan serta memberikan motivasi kepada para petani agar terus semangat dalam mengolah lahan pertanian. Ia juga menekankan pentingnya kerja sama antara petani dan aparat wilayah dalam mengatasi kendala pertanian seperti irigasi, pupuk, dan hama.
“Kegiatan komsos ini merupakan wujud kepedulian TNI terhadap kesejahteraan masyarakat, khususnya para petani sebagai ujung tombak ketahanan pangan nasional,” ujar Babinsa.
Para petani menyambut baik kehadiran Babinsa dan mengharapkan kegiatan semacam ini terus dilakukan secara rutin untuk membangun sinergi yang lebih baik di desa.
Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan tercipta hubungan yang harmonis antara aparat teritorial dan masyarakat, serta memperkuat kemanunggalan TNI dengan rakyat.
(Red)
Via
TNI
Posting Komentar