24 C
id
  • Redaksi
  • Tentang Kami
  • Kontak Kami
  • Siber
Lintas Daerah News
Buy template blogger

Mega Menu

  • Hot News
  • Daerah
    • All
    • Jawa Timur
    • Jawa Tengah
    • Jawa Barat
    • Jakarta
  • Nasional
    • Nasional
  • Advetorial
  • LDN TV
  • Berita
    • Hukrim
    • Peristiwa
    • TNI
    • Polri
    • Pemerintahan
    • Seni Budaya
    • Pendidikan
Lintas Daerah News
Telusuri
Beranda beritahariini Manasik Haji 2025 Pemkab Kediri Ribuan Calon Jamaah Haji Kabupaten Kediri Ikuti Manasik dan Resmi Dilepas Menuju Tanah Suci
beritahariini Manasik Haji 2025 Pemkab Kediri

Ribuan Calon Jamaah Haji Kabupaten Kediri Ikuti Manasik dan Resmi Dilepas Menuju Tanah Suci

Lintas Daerah News
Lintas Daerah News
25 Apr, 2025 0
Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
Ribuan Calon Jamaah Haji Kabupaten Kediri Ikuti Manasik dan Resmi Dilepas Menuju Tanah Suci. Kamis (24/4/2025) Foto : Istimewa.


KEDIRI,LINTASDAERAHNEWS.COM - Sebanyak 1.092 Calon Jamaah Haji (CJH) asal Kabupaten Kediri resmi dilepas oleh Pemerintah Kabupaten Kediri untuk menunaikan ibadah haji tahun 1446 H/2025 M. Acara pelepasan yang berlangsung khidmat tersebut digelar di Convention Hall Simpang Lima Gumul (SLG), Kamis (24/4/2025).


Pelepasan dilakukan secara simbolis oleh Wakil Bupati Kediri, Dewi Mariya Ulfa, mewakili Bupati Hanindhito Himawan Pramana atau yang akrab disapa Mas Dhito. Dalam sambutannya, Mbak Dewi menyampaikan harapan agar para jamaah dapat menjalankan ibadah dengan lancar, menjaga kekompakan, serta senantiasa menjaga kesehatan fisik dan mental selama berada di Tanah Suci.


“Alhamdulillah, hari ini sebanyak 1.092 calon jamaah haji dari Kabupaten Kediri siap diberangkatkan. Kami doakan semua sehat lahir dan batin, diberi kelancaran, dan bisa saling menjaga satu sama lain selama di Tanah Suci,” ujarnya.



Sebagai bentuk perhatian dan cinta kepada masyarakatnya, Mas Dhito turut membekali para jamaah dengan sambal pecel dan sambal tumpang instan, kuliner khas Kediri, untuk mengobati kerinduan terhadap kampung halaman selama berada di Mekkah dan Madinah.


“Bekal ini untuk mengingatkan para jamaah akan kampung halaman, supaya tetap terasa hangatnya Kediri meski jauh di Tanah Suci,” tambah Mbak Dewi.


Kepala Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Kediri, Achmad Fa’iz, melaporkan bahwa kuota haji Kabupaten Kediri tahun ini berjumlah 1.557 orang. Dari jumlah tersebut, 1.092 jamaah telah resmi melunasi biaya dan siap diberangkatkan. Sisanya merupakan calon jamaah cadangan atau yang menunda keberangkatan karena alasan teknis dan kesehatan.


Lebih lanjut, Fa’iz menjelaskan bahwa dari total kuota tersebut terdapat 985 jamaah urut porsi, 85 prioritas lansia, 128 jamaah penggabungan dan pendamping, serta 359 cadangan. Ia juga menegaskan bahwa kegiatan manasik haji telah dilaksanakan secara menyeluruh, mulai dari tingkat kecamatan hingga nasional.


Salah satu calon jamaah, Sunarmi (62) asal Dusun Tepus, Desa Sukorejo, Kecamatan Ngasem, mengaku terharu atas perhatian yang diberikan oleh Bupati Kediri. “Terima kasih banyak kepada Mas Dhito. Sambal pecel dan sambal tumpang ini sangat berarti bagi kami di sana,” ungkapnya.


Para calon jamaah haji asal Kabupaten Kediri dijadwalkan berangkat dalam tiga kloter, yakni Kloter 5 dan Kloter 6 pada 2 Mei 2025, serta Kloter 46 pada 14 Mei 2025, melalui Asrama Haji Embarkasi Surabaya (AHES).




Acara pelepasan ini sekaligus menjadi bagian dari manasik haji tingkat kabupaten tahap kedua, yang diikuti oleh lebih dari 1.100 peserta, terdiri atas calon jamaah haji, petugas kloter, KBIH, ormas Islam, Forkopimda, dan instansi terkait.


Mengakhiri acara, Wakil Bupati menyampaikan doa dan harapan. “Dengan mengucap Bismillahirrahmanirrahim, saya mewakili Mas Bupati melepas keberangkatan jamaah haji Kabupaten Kediri. Semoga menjadi haji yang mabrur dan mendapat perlindungan Allah SWT,” pungkasnya.(Advertorial/Diskominfo)

Via beritahariini
Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
Postingan Lama
Postingan Lebih Baru

Anda mungkin menyukai postingan ini

Posting Komentar

Ads Single Post 4

Stay Conneted

14,629 FansLike
1,381FollowersFollow
10,126SubscribersSubscribe

Berita Terbaru

Babinsa dan Pecalang Bersinergi Amankan Kegiatan Wali Ngusaba Purnama Kelima di Desa Bayung Gede

Lintas Daerah News- 19.29 0
Babinsa dan Pecalang Bersinergi Amankan Kegiatan Wali Ngusaba Purnama Kelima di Desa Bayung Gede
Bangli, Lintasdaerahnews. com ~ || Dalam rangka menjaga ketertiban dan kelancaran kegiatan keagamaan umat Hindu, Babinsa Desa Bayung Gede, Kopka I …

Umroh dan Haji Multazam Al Hadi Tour & Travel Pare Kediri

Umroh dan Haji Multazam Al Hadi Tour & Travel Pare Kediri

Populer Minggu Ini

Dandim 0819 Pasuruan Turut Meriahkan Fun Run HUT RSUD Grati ke-7: Wujud Kebersamaan dan Semangat Sehat

Dandim 0819 Pasuruan Turut Meriahkan Fun Run HUT RSUD Grati ke-7: Wujud Kebersamaan dan Semangat Sehat

12.24
Babinsa Koramil 0809/17 Purwoasri Kawal Ketat Pendistribusian Program Makan Bergizi Gratis ke Sekolah

Babinsa Koramil 0809/17 Purwoasri Kawal Ketat Pendistribusian Program Makan Bergizi Gratis ke Sekolah

12.27
Peltu Bambang Gunawan dan Anggota Koramil 05/Grati Amankan Giat Fun Run HUT RSUD Grati ke-7

Peltu Bambang Gunawan dan Anggota Koramil 05/Grati Amankan Giat Fun Run HUT RSUD Grati ke-7

12.19

Recent Comments

Populer Minggu ini

Dandim 0819 Pasuruan Turut Meriahkan Fun Run HUT RSUD Grati ke-7: Wujud Kebersamaan dan Semangat Sehat

Dandim 0819 Pasuruan Turut Meriahkan Fun Run HUT RSUD Grati ke-7: Wujud Kebersamaan dan Semangat Sehat

12.24
Babinsa Koramil 0809/17 Purwoasri Kawal Ketat Pendistribusian Program Makan Bergizi Gratis ke Sekolah

Babinsa Koramil 0809/17 Purwoasri Kawal Ketat Pendistribusian Program Makan Bergizi Gratis ke Sekolah

12.27
Peltu Bambang Gunawan dan Anggota Koramil 05/Grati Amankan Giat Fun Run HUT RSUD Grati ke-7

Peltu Bambang Gunawan dan Anggota Koramil 05/Grati Amankan Giat Fun Run HUT RSUD Grati ke-7

12.19

Berita Hot

Dua Warga, Kediri Dan Magetan Akan Menempuh Jalur Pengadilan Dan Menuntut Indosat

Dua Warga, Kediri Dan Magetan Akan Menempuh Jalur Pengadilan Dan Menuntut Indosat

22.46
Indahnya Kebersama ,Kodim 0809 Kediri Bersama Gudang Garam Merevitalisasi Sarana Air Bersih Di Kawasan Lereng Gunung Kelud

Indahnya Kebersama ,Kodim 0809 Kediri Bersama Gudang Garam Merevitalisasi Sarana Air Bersih Di Kawasan Lereng Gunung Kelud

05.36
Peduli Terhadap Sesama, Anggota Koramil 0809/21 Puncu Ikut Donor Darah

Peduli Terhadap Sesama, Anggota Koramil 0809/21 Puncu Ikut Donor Darah

23.22
Lintas Daerah News

Tentang Kami

Lintas Daerah News adalah media online yang didirikan di Kediri Jawa Timur Fokus untuk menyajikan sebuah informasi seputar kabar desa, kabar sejarah, kabar budaya, kabar peristiwa, hukum, politik, kriminal, pemerintahan ,relegius dan kabar nusantara di bawah naungan PT. LINTAS DAERAH GROUP dan menjadi wadah media informasi untuk Kebutuhan masyarakat. Cerdas, Demokratis, dan Inovatif.

Contact us: lintasdaerahnews@gmail.com

Follow Us

@2023 Lintas Daerah News.com | Team IT : Mbah Yo
  • Redaksi
  • Tentang
  • Kontak
  • Siber
  • Index