Babinsa Koramil 0809/08 Kras Dampingi Distribusi Makan Bergizi Gratis ke Sekolah
KEDIRI, LINTASDAERAHNEWS.COM - Dalam Upaya mendukung program Makan Bergizi Gratis (MBG) yang dicanangkan Pemerintah, Babinsa Koramil 0809/08 Kras Kodim Kediri terus mendampingi pendistribusian makanan bergizi gratis di sejumlah sekolah di wilayah Kecamatan Kras Kabupaten Kediri. Selasa (15/4/2025).
Apkowil dalam hal ini Babinsa berperan monitoring dan membantu pelaksanaan kegiatan, mulai dari pengolahan sampai dengan pendistribusian MBG ke sekolah - sekolah.
Program yang telah resmi diluncurkan oleh Pemerintah pusat ini bertujuan untuk memastikan seluruh pelajar mendapatkan asupan gizi yang cukup demi mendukung kesehatan dan kecerdasan mereka dalam menuntut ilmu.
Pendampingan ini merupakan wujud sinergitas TNI AD dan Pemerintah dalam menyukseskan program Presiden RI guna meningkatkan kesejahteraan serta kualitas sumber daya manusia (SDM) generasi muda khususnya di wilayah Kecamatan Kras.
Ada sebanyak 2.979 jumlah penerima bantuan program makan bergizi gratis di wilayah Kecamatan Kras pada hari ini sudah didistribusikan ke sejumlah sekolah mulai dari sekolah tingkat TK/RA,SD/MI,SMP/MTs dan SMA/SMK. Adapun menu makanan bergizi terdiri dari Nasi, Ikan Goreng, Sayur Kol, Susu dan Pisang.
Selain mendampingi distribusi makanan, para Babinsa juga memberikan edukasi tentang pola makan sehat dan pentingnya hidup bersih kepada para murid.(Hariono)


Posting Komentar