Polri
Tidak Mengenal Hujan, Usai Safari Ramadhan Kapolsek Winongan Langsung Komsos dengan Warga yang Asyik Main Kartu
PASURUAN, Lintasdaerahnews. com ~ ||Meskipun hujan mengguyur, Kapolsek Winongan AKP Rudi Santosa, S.H, M.H tetap melanjutkan tugasnya dalam menjalin komunikasi sosial (komsos) dengan warga. Usai menghadiri acara Safari Ramadhan, Kapolsek langsung turun ke Desa untuk berinteraksi dengan masyarakat yang tengah berkumpul. Rabu (12/3/25).
Dalam kesempatan itu, Kapolsek Winongan AKP Rudi Santosa mendapati sekelompok warga yang sedang asyik bermain kartu remi. Tanpa ragu, beliau mendekati mereka, berbincang santai, serta menyampaikan pesan-pesan kamtibmas. Kehadirannya disambut hangat oleh warga, yang merasa senang bisa berdiskusi langsung dengan aparat kepolisian.
“Kami ingin selalu dekat dengan masyarakat. Kegiatan seperti ini menjadi ajang untuk mendengar keluhan warga serta mengingatkan pentingnya menjaga keamanan dan ketertiban bersama,” ujar Kapolsek.
Kapolsek juga mengingatkan warga agar mengisi waktu luang dengan kegiatan positif, terutama di bulan suci Ramadhan. Warga pun berterima kasih atas kunjungan dan perhatian dari pihak kepolisian.
Dengan adanya komunikasi yang baik antara aparat dan masyarakat, diharapkan situasi di Desa Menyarik tetap kondusif serta hubungan harmonis terus terjaga.
( Krm )
Via
Polri
Posting Komentar