Polri
Jaga Keselamatan Siswa, Anggota Polsek Atur Lalin di Depan SMPN 1 Winongan
PASURUAN, Lintasdaerahnews. com ~ ||Guna menjaga keselamatan pelajar menyebrang jalan masuk ke sekolah merasa nyaman dan lancar serta memastikan arus lalulintas (Lalin) berjalan lancar, Personil Polsek Winongan mengatur Lalin di depan Sekolah Menengah Pertama Negeri 1 (SMPN 1) , Kecamatan Winongan, Kabupaten Pasuruan, Kamis (8/8/24).
Saat dikonfirmasi, Kapolsek Winongan AKP Rudi Santosa, S.H, M.H mengatakan, kegiatan strong poin tersebut untuk memberikan rasa nyaman kepada masyarakat yang sedang beraktivitas, khususnya anak-anak yang berangkat sekolah.
"Benar anggota Aipda Taufiq Hardiyanto melaksanakan strong point pagi di tempat keramaian, tadi pagi anggota kita juga mengatur Lalin di depan SMP Negeri 1 Winongan," ungkapnya.
"Strong poin ini juga berkaitan dengan perintah bapak Kapolres Pasuruan, agar Polri selalu hadir di tengah masyarakat," ucapnya.
"Dengan turun kejalan menjadi kewajiban kami untuk membantu masyarakat, khususnya anak-anak sekolah yang akan masuk kelas dan membuat kelancaran bagi para pengguna jalan,” tambahnya
Kegiatan tersebut, lanjutnya, dilaksanakan untuk melakukan pengaturan dan menyeberangkan anak-anak sekolah, yang dianggap menimbulkan kerawanan kemacetan dan pengendara yang melawan arus mengakibatkan kecelakaan.
"Tentunya kami akan selalu hadir dan memberikan pelayanan di setiap kegiatan apapun demi terciptanya Kamseltibcar Lantas," tutupnya. ( Krm )
Via
Polri
Posting Komentar