TNI
Terjun Langsung, Babinsa Koramil 03/Tembuku Hadiri Kegiatan Bank Sampah Di Banjar Penida Kaja
BANGLI, Lintasdaerahnews. com ~ ||Sebagai upaya untuk mengatasi permasalahan sampah, Babinsa Tembuku Koramil 03/Tembuku Kodim 1626/Bangli Peltu Kadek Somenada menghadiri kegiatan Bank Sampah di Balai Banjar Penida Kaja, Desa Tembuku, Kecamatan Tembuku, Kabupaten Bangli, rabu (10/01/2024)
Kita sadari bersama masih banyak sebagian masyarakat yang kurang perduli dengan lingkungan di sekitarnya, misalnya buang sampah sembarangan tanpa di sadari dapat menimbulkan pencemaran, bencana dan merusak kelestarian alam serta ekosistem
Kegiatan bank sampah merupakan upaya dari desa untuk mengurangi limbah yang tidak mudah terurai oleh alam utamanya mengandung nilai ekonomis dan untuk menambah penghasilan masyarakat.
Babinsa Tembuku Peltu Kadek Somenada mengatakan Kegiatan diawali dengan penimbangan limbah yang mengandung nilai ekonomis yang sudah dikemas dalam wadah karung, meliputi limbah plastik, kardus, besi tua, kaleng aluminium, dll.
Setelah penimbangan hasilnya di catat dalam buku induk dan buku tabungan bank sampah masing masing warga,
Selanjutnya sampah di timbun sesuai jenis limbah dan petugas transportasi akan mengangkut ke tempat penimbunan yang di tunjuk kerjasama dengan desa adat" Kata babinsa
Lebih lanjut Babinsa menyampaikan agar masyarakat lebih selektif dalam pemilahan limbah untuk mempermudah petugas menggolongkan limbah yang bernilai ekonomis tersebut, Babinsa juga menekankan untuk selalu menjaga kebersihan lingkungan utamanya limbah dapur yg mudah terurai alam dengan cara menimbun limbah tersebut sehingga ke depan bisa bermanfaat sebagai humus.
"Kegiatan penimbangan Bank Sampah ini dilaksanakan
dua Minggu sekali, tentunya kegiatan ini sangat positif dan bermanfaat, dalam mengurangi sampah yang ada di lingkungan sehingga menjadi bermanfaat,” ungkapnya.
Sementara itu, Komandan Kodim 1626/Bangli Letkol Kav I Ketut Artha Negara, S.H., M.I.P. menyampaikan melalui program Bank Sampah, diharapkan mampu mengurangi permasalahan sampah. Dengan memilah sampah plastik dan sampah lainnya, yang bisa dimanfaatkan menjadi tabungan bagi anggota Bank Sampah tersebut.
"Dengan optimalisasi peran babinsa di wilayah binaan agar selalu memberikan pendampingan serta motivasi terhadap masyarakat untuk sadar dan selalu peduli lingkungan sekitar" Ungkap Dandim.
(Red)
Via
TNI
Posting Komentar