Polri
Polsek Winongan Lakukan Pengawalan dan Pengamanan Lomba Karnaval HUT RI Ke-78
PASURUAN, Lintasdaerahnews. com ~ ||Lomba Karnaval dalam rangka peringatan HUT RI Ke-78 yang diikuti puluhan peserta dari tingkat SMP, SMA/SMK, hingga umum Se-Kecamatan Winongan, Kabupaten Pasuruan, Minggu (20/8/23) berlangsung sukses dan lancar.
Hal tersebut, tak luput dari peran Polsek Winongan bersama rekan sinergitas Koramil 0819/15 Winongan dalam memberikan rasa aman kepada masyarakat yang begitu antusias memperingati HUT RI Ke-78 Tahun 2023.
Rute perjalanan peserta karnaval yang menjadi ektra pengamanan dari petugas Kepolisian dan anggota TNI koramil 0819/15, khususnya dibeberapa jalan raya Kabupaten tersebut, terpantau aman dan lancar dan tanpa hambatan sedikit apapun.
Kapolsek AKP Rudi Santosa,SH,MH mengatakan, bahwa kegiatan lomba Karnaval yang dimulai start dari Lapangan Desa Mendalan dan finish Kantor Kecamatan Winongan. Kegiatan dimulai dari pukul 13:00 s/d 15.15:00 Wib, berjalan aman dan lancar. Jelas Kapolsek.
“Alhamdulilah kegiatan pengamanan Lomba Karnaval situasi berjalan aman serta situasi lalulintas juga berjalan aman dan lancar, dan pengamanan dibeberapa titik rawan macet dapat diatasi,”pungkas AKP Rudi Santosa,SH,MH yang langsung memimpin pengamanan Lomba karnaval tersebut.
( Krm )
Via
Polri
Posting Komentar