Bersama Masyarakat, Babinsa Karanganyar Koramil Wates Kerja Bakti Bersihkan Lingkungan Desa
![]() |
(Foto : Serda Budi Utomo bersama masyarakat setelah melakukan karya bakti/Istimewa) |
KEDIRI,LINTASDAERAHNEWS.COM - Serda Budi Utomo, Babinsa Desa Karanganyar Koramil 0809/10 Wates Kodim Kediri bersama masyarakat serta pemerintahan Desa serentak melakukan kegiatan karya bakti gotong royong membersihkan lingkungan Desa Karanganyar Kecamatan Wates Kabupaten Kediri, Jum'at ( 27/05/2022).
Danramil 0809/10 Wates Kapten Inf Sulyono melalui Babinsa Serda Budi Utomo mengatakan bahwa kegiatan kerja Bakti bersama masyarakat ini rutin dilakukan untuk lebih menjaling silaturrahmi dan komunikasi dengan Masyarakat di wilayah binaan.
Kegiatan kerja dalam Bulan Bakti Gotong Royong Masyarakat dilakukan untuk menciptakan minat dan Semangat kebersamaan antara TNI dan Rakyat. Ini juga sebagai salah satu kegiatan Binter yang dilakukan Koramil 0809/10 Wates, dan menjadi bagian dari tugas pokok TNI AD untuk membantu kesulitan masyarakat dan pemerintah daaerah, "ungkap Babinsa Karanganyar.
Jurnalis : Nasrul
Editor : Hariono
Posting Komentar