Kemensos RI Kembali Salurkan Bansos ASPD Tahap II Bagi Penyandang Disabilitas di Dampingi Babinsa
KEDIRI,LINTASDAERAHNEWS.COM - Bantuan Asistensi Sosial Penyandang Disabilitas (ASPD) tahap ke II dari Dinas Sosial Kabupaten Kediri kembali disalurkan di dua Wilayah Kecamatan Wates dan Ngancar.
Penyaluran ASPD dilaksanakan bertempat di Balai Desa Sumberagung Kecamatan Wates Kabupaten Kediri. Rabu (14/7/2021).
Bantuan ini adalah sebagai dukungan nutrisi dan terapi kepada kelompok rentan di tengah pandemi Covid-19, salah satunya kepada penyandang disabilitas.
Di sela - sela pendampingannya, Babinsa Koramil 0809/10 Wates Kodim Kediri Kopka Budi Utomo menyatakan bahwa bantuan ASPD tahap II yang berupa uang tunai ini merupakan program dari Kemensos RI untuk membantu tamabahan nutrisi bagi penyandang Disabilitas,"ucapnya.
Lebih lanjut Babinsa menjelaskan, "Untuk bantuan ASPD ini masing - masing orang mendapatkan bantuan uang senilai Rp 900 ribu yang merupakan gabungan pada bulan April, Mey dan Juni 2021,disalurkan kepada Penyandang Distabilitas di wilayah Kecamatan Wates 46 orang dan Kecamatan Ngancar 11 orang. (har)
Posting Komentar