Khotmil Qur’an dan Doa Bersama Koramil 0819/18 Pandaan
PASURUAN, Lintasdaerahnews. com ~ ||Pasuruan adalah kota religius, untuk itu Kodim 0819/Pasuruan di bawah kepemimpinan Letkol Inf Nyarman, M. Tr. (Han) mengagas agenda dengan tajuk ”Barokatul Qur’an” dan langsung memerintahkan seluruh personel di Koramil jajaran untuk melaksanakan kegiatan Khotmil Qur’an dan do'a bersama.
Kegiatan Khotmil Qur’an yang dilaksanakan Kodim 0819/Pasuruan dan jajaran Koramil sudah dimulai sejak beberapa waktu yang lalu dengan mengkhatamkan 30 Juz Al Qur’an setiap hari dan dilanjutkan do’a bersama.
Kali ini agenda Khotmil Qur’an yang dilaksanakan oleh Koramil 0819/18 Pandaan dengan menghadirkan Tokoh Agama dan masyarakat sekitar Koramil Pandaan. Kegiatan tersebut tidak lain ungkapan rasa syukur pada Allah SWT atas limpahan Rahmat kepada seluruh Keluarga Besar Kodim 0819/Pasuruan serta berharap agar Pandemi yang melanda saat ini segera berlalu.
(Yzd)
Posting Komentar