Cegah Penyebaran Covid 19 anggota Kodim Bangli bagi Masker
BANGLI, Lintasdaerahnews. com ~ ||Untuk mencegah penyebaran covid -19 di wilayah binaan anggota Kodim 1626/Bangli yaitu khususnya Babinsa Koramil 1626-04/Kintamani bersama Babinkamtibmas membagikan masker 26.758 kepada masyarakat Desa, Jumat, 04/06/2021
Kegiatan pembagian masker di lakukan oleh Babinsa jajaran Koramil 1626-04/Kintamani secara seretak di masing-masing desa binaannya sebagai bentuk kepedulian kepada warga akan pentingnya menggunakan masker sebagai upaya mengedukasi masyarakat untuk tetap disiplin akan protokol kesehatan guna mencegah penyebaran Covid 19, kita jangan sampai lalai yang akan mengakibatkan diri kita maupun keluarga di rumah tertular oleh virus covid-19, terlebih kondisi pandemi virus korona yang hingga kini belum berakhir.
Dandim 1626/Bangli Letkol Inf I Gde Putu Swardana S.I P meyampaikan kegiatan pembagian masker kepada seluruh masyrakat di Kecamatan Kintamani sebanyak 26.758 memiliki peran Vital dalam pencegahan Covid-19 tidak hanya melindungi pengguna, namun juga orang-orang yang ada di sekitarnya dan para babinsa wajib memberikan edukasi pentingnya menggunakan masker pada saat berada diluar rumah, selain menjaga kesehatan juga sebagai upaya menghidari akan tertularnya covid -19 serta kepatuhan akan protokol kesehatan untuk mencegah Covid 19.
Semoga dengan adanya himbauan yang di sampaikan oleh para Babinsa akan pentingnya mengunakan masker saat di luar rumah akan memberikan kesadaran kepada seluruh masyarakat Desa, bahwa penggunaan masker ini harus terus dilaksanakan dan jangan sampai kendur karena untuk terhindar dari paparan Covid-19, salah satunya adalah selalu menggunakan masker ketika beraktivitas di luar termasuk menjaga jarak serta rajin mencuci tangan dengan sabun pada air bersih yang mengalir atau menggunakan handsanitizer serta mengajak seluruh masyarakat masyaraka tuntuk mengikuti protokol kesehatan dan selalu mengingat 3M agar terhindar dari covid-19 ucap Dandim 1626/Bangli.
Ditambah Dandim, selain membagi masker anggotanya yang bertugas di wilayah Kintamani juga melaksanakan pengamanan pelaksanaan Vaksin di masing - masing Desa yang saat ini melaksanakan vaksin serta melaksanakan pengamanan kegiatan kegiatan Sweb yang dilaksaakan oleh Puskesmas Kintamani, semoga dengan pembagian masker kepada masyarakat dapat membatu dalam melaksanakan kegiatan secara rutin, Kesehatan Pulih, Ekonomi Bangkit, tutup Dandim.
(Pen/Krm)
Posting Komentar