Danramil 0809/04 Ngasem Hadiri Dialog Budaya Penghayat Kepercayaan Bersama Muspika dan Dinas Pariwisata
KEDIRI,LINTASDAERAHNEWS.COM - Danramil 0809/04 Ngasem Kodim Kediri Kapten Arm Bangun Budi Adi menghadiri acara dialog budaya penghayat kepercayaan terhadap Tuhan Yang Maha Esa bertempat di Gedung Bagawanta Bahari Pemkab Kediri. Rabu (31/3/2021).
Kegiatan yang bertemakan "Peran Generasi Muda Penghayat dalam Pelestarian Budaya Indonesia " dihadiri oleh Kadin Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Kediri diwakili Kabid Sejarah dan Purbakala Bapak Yuli Marwantoko SE. MM, Danramil 0809/04 Ngasem Kapten Arm Bangun Budi Adi, Kasat Intekam Polres Kediri AKP Cecep, Kasubsi A Seksi Inteljen Kejari Kabupaten Kediri bapak Feri Dewantoro dan Peserta dialog budaya Penghayat Kepercayaan.
Acara diawali dengan pertunjukan tarian, kemudian dilanjutkan materi oleh Kasubsi A Seksi Kejari Kabupaten Kediri dengan tema Peran Kejaksaan dalam mendunkung budaya daerah. Kemudian materi dari Kasat Intelkam Polres Kediri dengan tema Peran Polres dalam mendukung budaya daerah. Dan dilanjutkan materi wawasan Kebangsaan bagi generasi muda Kelompok Penghayat pelestarian budaya daerah oleh Danramil 0809/04 Ngasem Kapten Arm Bangun Budi Adi.
Danramil 04/Nagsem menjelaskan, " makna wawasan kebangsaan adalah mengamanatkan kepada seluruh bangsa agar menempatkan persatuan, kesatuan, serta kepentingan dan keselamatan bangsa dan negara di atas kepentingan pribadi atau golongan.
"Wawasan kebangsaan mengembangkan persatuan Indonesia sedemikian rupa sehingga asas Bhinneka Tunggal Ika dipertahankan dan Wawasan kebangsaan tidak memberi tempat pada patriotisme yang licik," terangnya.
Danramil juga menyampaikan, ada 6 nilai wawasn kebangsaan. "Warisi Sifat Penghargaan terhadap harkat dan martabat manusia sebagai makhluk ciptaan Tuhan Yang Maha Esa, Warisi Tekad bersama untuk berkehidupan kebangsaan yang bebas, merdeka dan besatu, Warisi Cinta akan tanah air dan bangsa,Warisi Sifat Demokrasi atau kedaulatan rakyat , dan warisi Sifat Kesetiakawanan sosial serta Ciptakan Masyarakat adil dan makmur, "pesan Danramil. ( San3mbeling)
Posting Komentar